BeritaFoto

Wali Kota Resmikan KJS Pesanggrahan, Warga Semakin Sadar Menjaga Kesehatan

Wali Kota Resmikan KJS Pesanggrahan, Warga Semakin Sadar Menjaga Kesehatan

BATU, Prokopim – Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko, meresmikan Klub Jantung Seha5 (KJS) RIC Desa Pesanggrahan, Minggu (27/3).

Wali Kota Batu, yang sekaligus menjabat Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Malang Raya ini menyampaikan salah satu tujuan YJI adalah meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat pentingnya pencegahan penyakit jantung.

Selain itu, penyakit pembuluh darah juga menjadi fokus YJI malang dalam setiap kegiatannya, melalui panca usaha SEHAT.

Kades Pesanggrahan, Imam Wahyudi berharap masyarakat semakin sadar untuk meningkatkan dan melaksanakan pola hidup sehat.

“Semoga dengan dibentuknya Klub Jantung Sehat di Desa Pesanggrahan ini, masyarakat lebih sadar untuk menjaga kesehatan” katanya.

Wali Kota Batu, menekankan, panca usaha sehat sangat penting untuk menjaga pola hidup sehat.

“Kita tularkan pola hidup sehat kepada orang lain dan terapkan panca usaha sehat, yaitu Seimbang gizi, Enyahkan rokok, Hadapi stress, Awasi tekanan darah dan Teratur Berolahraga,” kata Wali Kota.

Foto @rizki_asz
Prokopim Kota Batu

Leave a Reply

Your email address will not be published.