BeritaFoto

Presiden Perintahkan Pindah Isoman ke Isoter dan Percepat Vaksinasi

Presiden Perintahkan Pindah Isoman ke Isoter dan Percepat Vaksinasi

MADIUN, Prokopim – Dalam kunjungan kerja ke Kabupaten Madiun, Presiden RI Joko Widodo memberikan beberapa pengarahan kepada Bupati/Wali Kota se-Jawa Timur, Kamis (19/8).

Wali Kota Batu Dra Hj Dewanti Rumpoko menghadiri kegiatan di Kabupaten Madiun. Sedangkan, Wakil Wali Kota Batu bersama OPD terkait mengikuti secara virtual di Balaikota Among Tani.

Presiden dalam arahanya meminta hati hati dan waspada, terhadap varian baru Covid-19.

Presiden Jokowi juga menekankan, pertumbuhan ekonomi kuncinya adalah penurunan angka Covid-19.

“Bersama sama harus menghentikan angka penderita semua harus bertanggungjawab di wilayah masing masing menyelesaikan permasalahan ini,” katanya.

Selain itu, Presiden Jokowi juga menegaskan untuk segera memindahkan isoman ke isoter dan mempercepat pelaksanaan vaksinasi disemua daerah.

” Terutama bulan Agustus dan September ini, hati-hati angka kematian di Jawa Timur masih tinggi. Semua pimpinan harus tahu detail stok jumlah vaksin, alat maupun lainnya. Agar kita siap dan respon cepat,” tegas Presiden.

“Untuk semua daerah Pindahkan isoman masuk ke isoter, vaksinasi dipercepat dan obat jangan sampai terlambat/ pengobatan untuk pasien dipercepat.
Berkaitan dengan ekonomi, diharapkan pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur bisa dipertahankan,” tambahnya.

Presiden juga meminta pemda mempercepat realisasi anggaran. “Segera dipercepat semua realisasi belanja masing masing daerah kabupaten dan kota. Supaya peredaran uang di masyarakat cepat juga, bisa memicu pertumbuhan ekonomi di daerah masing masing,” ungkap Presiden.

Presiden juga mengucapkan terima kasih atas kerja sama daerah dan pusat. Serta, mengapresiasi jajaran TNI-POLRI bekerja bersama sama dengan pemerintah daerah untuk menghadapi pandemi saat ini.

Foto Ikhwan, Istimewa, Daniel Hermanto
Prokopim Kota Batu

Leave a Reply

Your email address will not be published.