BeritaFoto

Wawali Batu sebagai Ketua PMI, Kukuhkan Peserta Diklatsar KSR

Wawali Batu sebagai Ketua PMI, Kukuhkan Peserta Diklatsar KSR

SISIR – Sebanyak 20 alumni Palang Merah Remaja (PMR) SMA di Kota Batu, yang telah mengukuti pelatihan ditingkat provinsi hari ini dikukuhkan oleh Ketua PMI Kota Batu.

Wakil Wali Kota Batu, H Punjul Santoso sebagai Ketua PMI mengukuhkan peserta diklat untuk menjadi anggota tetap Korps Sukarela (KSR) atau Relawan PMI, di Markas PMI, Jalan Kartini, Kelurahan Sisir, Kota Batu, Jumat (29/7).

Wakil Wali Kota Batu dalam sambutannya menjelaskan pengukuhan ini adalah untuk menyiapkan para peserta menjadi relawan PMI.

“Saudara merupakan ujung tombak dalam menjalankan tugas kemanusiaan untuk memberikan pertolongan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan,” pesan Wawali.

H Punjul juga mengungkapkan beberapa peran relawan PMI membantu korban atau masyarakat Kota Batu yang terkena musibah banjir bandang beberapa waktu yang lalu.

Korps Sukarela (KSR) : adalah Relawan PMI yang terlatih dan sudah mengikuti pendidikan sesuai dengan standart PMI dan merupakan tulang punggung PMI dalam setiap Gerakan yang dilakukan di lapangan, berusia 18 s.d 35 tahun. (herman/prokopim)

Leave a Reply

Your email address will not be published.