BeritaFoto

Hari Ke-9 Ramadhan, Silaturrahmi Ramadhan Bersama Masyarakat Kota Batu Dimulai

Hari Ke-9 Ramadhan, Silaturrahmi Ramadhan Bersama Masyarakat Kota Batu Dimulai

BATU, Prokopim – Memasuki hari ke-9 Ramadhan, Walikota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko, didampingi Wakil Walikota Batu, Ir H Punjul Santoso, menghadiri silaturahmi bersama masyarakat di Masjid Baiturrahman, Desa Sumber Brantas, Kota Batu, Senin (11/4).

Penyerahan santunan dilakukan secara simbolis oleh Walikota Batu, dan Wakil Walikota, kepada 20 anak yatim piatu, 5 orang marbot dan takmir masjid serta penyerahan bantuan sosial dari Dinas Sosial.

Dalam sambutannya, Walikota Batu menjelaskan saat ini adalah bulan ramadhan terakhir dalam kepemimpinannya. Namun, beliau berharap silaturahmi tetap terjalin ditahun berikutnya.

“Silaturahmi ini sangat bagus, sebab digelar setiap tahunnya pada bulan Ramadhan, Hal yang paling utama menyambut bulan Ramadhan ialah bermaaf-maafan, mengingat tahun ini juga tahun terakhir kami menjabat saya pribadi dan pak Punjul ingin memohon maaf sebesar-besarnya bila ada kekurangan selama kami menjabat, dan mohon maaf bila masih ada proker yang belum terlaksana. Semoga silaturahmi kita tidak berhenti disini, namun juga tetap ada di Ramadhan tahun tahun berikutnya” kata Walikota.

Sementara itu, Kepala Desa Sumber Brantas bersyukur dan sangat berterimakasih dengan kehadiran jajaran Pemerintah Kota termasuk Wali Kota. Baginya, kunjungan ini menjadi kebanggan dan berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi anak-anak yatim piatu.

Foto @rizki_asz
Prokopim Kota Batu

Leave a Reply

Your email address will not be published.