BeritaFoto

Walikota Batu Resmikan Makam 8 Karateka Pahlawan Cinta Kasih dan Guru Besar Nardi T Nirwanto Jadi Ikon baru Kota Batu

Walikota Batu Resmikan Makam 8 Karateka Pahlawan Cinta Kasih dan Guru Besar Nardi T Nirwanto Jadi Ikon baru Kota Batu

Prokopim, BATU – Sejarah peristiwa kelam yang menelan korban jiwa hingga 8 karateka pada 5 September 1976 dalam tragedi di Pantai Ngliyep, Kabupaten Malang akan terus dikenang ujar Kaicho Liliana Herawati.

Sambutan tersebut disampaikan Pimpinan Pusat Perguruan Pembinaan Mental Karate Kyokushinkai Karate Do Indonesia, dalam peresmian makam karateka yang dijadikan ikon baru di Kota Batu.

Peresmian Ikon Kota Batu ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Wali Kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko yang juga bertepatan dengan bulan Hari Jadi Ke 21 Kota Batu.

Wali Kota Batu hadir secara langsung untuk menetapkan dan meresmikan Makam Delapan Karateka Pahlawan Cinta Kasih dan Guru Besar Karate Nardi T. Nirwanto S.A sebagai ikon Kota Batu di Jalan Karate, Ngaglik, Kota Batu, Rabu (19/10).

“Ini adalah tempat yang harus kita hormati, kita jaga dan kita jadikan tempat bersejarah. Tempat ini menunjukkan bagaimana Karateka memiliki cinta kasih dan moral yang tinggi” kata Wali Kota Batu.

Hj. Dewanti Rumpoko menambahkan, Ikon ini bisa menjadi bukti pembelajaran bagi generasi muda untuk memiliki karakter dan mental yang baik.

“Semoga monumen ini bisa menjadikan kita terus ingat, cinta kasih akan mengalahkan kekuatan apapun. Sebagai generasi muda kita harus bisa saling menghormati dan semoga kita semua bisa berbuat kebaikan dengan cinta kasih” imbuh Walikota. (dok.daniel/edy/prokopim)

Leave a Reply

Your email address will not be published.