BeritaFoto

Ciptakan Pemerintahan Yang Baik dan Bersih, BKN Gelar Rakor Pengembangan Karakter ASN di Kota Batu

Ciptakan Pemerintahan Yang Baik dan Bersih, BKN Gelar Rakor Pengembangan Karakter ASN di Kota Batu

BEJI – Badan Kepegawaian Negara (BKN) Republik Indonesia menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan dan Pengendalian melalui Integritas dan Moralitas Dalam Pengembangan Karakter PNS, di Singhasari Resort, Kota Batu, Jawa Timur, Kamis (22/09).

Wakil Kepala BKN, Supranawa Yusuf, menjelaskan integritas dan moralitas dalam pengembangan karir ASN sangat penting dalam menciptakan “Good Governance”.

“Kita (BKN) wajib mempertimbangkan integritas dan moralitas dalam pengembangan karies PNS. Pekerjaan Rumah kita adalah menemukan instrument yang pasti untuk penilaian integritas PNS, dan ini menjadi tugas bersama,” jelasnya.

Hal ini sejalan dengan tantangan yang dihadapi bangsa. Sumber Daya Manusia yang kompeten dibutuhkan untuk menciptakan Pemerintahan yang baik dan bersih, ujar Supranawa dihadapan ratusan peserta se Jawa Timur.

Wakil Walikota Batu, H. Punjul Santoso mengatakan, Integritas dan Moralitas penting untuk membangun karakter bangsa Indonesia yang baik. ASN harus mampu menjalankan tugas pelayanan publik, pemerintahan dan pembangunan.

“Saya harap sosialisasi ini bisa mewujudkan pelayanan pegawai yang lebih baik lagi di masa yang akan datang dan mampu menciptakan ASN yang mampu menghadapi rintangan dan tantangan,” kata Wakil Walikota. (dok.daniel/prokopim)

Leave a Reply

Your email address will not be published.