BeritaFotoLensa KWB

Wali Kota hadiri Peresmian Posbindu PTM Divif 2 Kostrad

Wali Kota Batu Dra Hj Dewanti Rumpoko menghadiri peresmian Posbindu PTM (Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular) Anggrek, di Markas Divisi Infanteri 2 Kostrad, Senin, (8/3/2021).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua Persit KCK Gabungan Kostrad Atiek Eko Margiyono, Ketua Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad Ria Tri Yuniarto.

Kadinkes Kabupaten Malang menjelaskan bahwa pendirian Posbindu PTM ini adalah salah satu upaya mendeteksi faktor resiko PTM, seperti sakit jantung, hipertensi, diabetes, dan penyakit lainnya.

Sementara itu Ketua Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad Ria Tri Yuniarto mengharapkan dengan berdirinya Posbindu, kesehatan warga dilingkungan asrama Divif 2 Kostrad dapat terpantau dengan baik.

“Tentunya dalam kegiatan ini kami menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat, untuk mengantisipasi potensi penularan Covid-19,” katanya.

Ketua Persit KCK Gabungan Kostrad Atiek Eko Margiyono menjelaskan pendirian Posbindu PTM ini untuk mendukung program-program pemerintah khususnya bidang kesehatan.

“Alhamdulilah, akhirnya terwujud juga. Ini akan menjadi percontohan diseluruh jajaran Kostrad yang disini,” ungkapnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Ketua Ketua Persit KCK Gabungan Kostrad Atiek Eko Margiyono.

Foto : @edytink_kdc
Prokopim Kota Batu

Leave a Reply

Your email address will not be published.