BeritaFoto

Kejaksaan Negeri Kota Batu Ajak Petani Melek Hukum

BATU, Humas – Kejaksaan Negeri Kota Batu bekerjasama dengan Dinas Pertanian Pemerintah Kota Batu meluncurkan program “Jaksa Sahabat Petani”, di kawasan pertanian Desa Dadaprejo, Kecamatan Junrejo Kota Batu, Rabu (25/10/2020).

Kegiatan tersebut dikemas dalam suasana yang santai dengan tajuk “Theng Theng Crit (Thenguk Thenguk Crito)”, membahas masalah hukum yang sering dihadapi, agar petani menjadi melek hukum.

Dr Supriyanto Kajari Kota Batu mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi prioritas kejaksaan, mengingat Indonesia adalah negara agraris yang sebagian besar penduduknya adalah petani, termasuk di Kota Batu.

“Oleh karenanya maka para petani kita perlu dikawal, didampingi agar mengenal hukum sehingga dijauhkan dari masalah hukum. Semoga niat baik ini bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Dr Supriyanto.

Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Kajari Batu dan jajarannya, Kadis Pertanian Kota Batu, Sugeng Pramono beserta jajaran, Gapoktan Kec Junrejo, Kelompok Wanita Tani (KWT) Kec Junrejo dan tokoh masyarakat.

Foto : Kejaksaan Negeri Kota Batu (@kejaribatu)

Leave a Reply

Your email address will not be published.