BeritaFoto

Gubernur Setujui Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Malang Raya

Batu,Humas – Wali Kota Batu Dra Hj Dewanti Rumpoko bersama Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Pratama, Sekda Batu Zadim Effisiensi dan Asisten I M. Chori mengikuti rapat koordinasi pembahasan persiapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Malang Raya yang dipimpin langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Rapat berjalan selama kurang lebih dua jam yang dilaksanakan secara tertutup dengan diawali pemaparan dari Koordinator tim advokasi dan Surveillance Covid 19 Jatim dr. Windhu Purnomo

Dr Windu mengatakan bahwa kajian terhadap tiga daerah di Malang Raya (Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu) sudah tuntas. “Perlu saya sampaikan bahwa scoring tidak perdaerah, namun satu kesatuan Malang Raya,” jelasnya.

Sementara itu Gubernur Jatim menyampaikan bahwa telah selesai dan secara keseluruhan dari skoring sistem Permenkes RI, maka skor Malang Raya sudah 10. Kalau sudah 10 artinya memang sudah saatnya diberlakukan PSBB.

“Kita sudah mendapatkan detail plan dari dari ketiga daerah yang Insya Allah sore ini akan langsung ditindak lanjuti oleh tim teknis, dan ini sudah selesai lampirannya kita lihat cukup lengkap, apakah nanti sore atau esok pagi kita akan segera mengirimkan surat ke Kemenkes untuk mengajukan penetapan PSBB dimalang raya,” tegas Gubernur.

Walikota Batu mengatakan bahwa berdasarkan pemaparan dari dr. Windhu Purnomo maka kita pasti akan memilih yang pertama adalah keselamatan warga, yaitu salah satunya adalah PSBB.

“Sebenarnya Kota Batu dan Kota Malang itu bukan masuk di area itu, tapi ketika ini Malang Raya yang nilainya maksimal 10 itu bukan hal yang main main, dan untuk menyelamatkan warga harus di PSBB yang fungsinya adalah untuk menyelamatkan warga,” ungkap walikota.
.
.
@danielh3rmanto ?@hadiwe87@edytink_kdc

Leave a Reply

Your email address will not be published.