BeritaFoto

Malam Anugerah Prestasi Guru dan Tenaga Kependidikan

BATU,Humas – Sebagai bentuk apresiasi kepada guru dan tenaga kependidikan berprestasi bertepatan dengan Hari Guru Nasional (HGN) dan hari jadi ke-18 Kota Batu Tahun 2019, Dinas Pendidikan Kota Batu menggelar Malam Anugerah Prestasi Guru dan Tenaga Kependidikan, bertempat di gedung graha Pancasila Balaikota Among Tani, Kota Batu, Selasa (26/11/2019) malam. Hadir dalam kegiatan ini Wakil Wali Kota Batu Ir.H.Punjul Santoso, Ketua PGRI Kota Batu Samun, Ketua Dewan Pendidikan Budi Prasetio, Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu Eny Rachyuningsih dan Beberapa Kepala OPD Pemkot Batu, Ketua MKKS SD/SMP/SMA, Ketua IGTKI,IGRA serta bapak/ibu guru yang hadir.

Acara tersebut memberikan penghargaan sebanyak 13 guru berpestasi dan lomba bedah kelas mulai tingkat TK- SMP berupa piala, piagam serta uang pembinaan. Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu Eny Rachyuningsih dalam laporannya mengatakan bahwa tema kegiatan dalam hari guru adalah “Inovasi dan Penuh Kreativitas Dalam Melayani Keunikan Peserta Didik Menuju SDM Unggul dan Indonesia Maju”. Kegiatan peringatan HUT Kota Batu dan hari guru nasional merupakan aksi kolaborasi dari dinas pendidikan, PGRI, Dewan Pendidikan, MKKS SMP/Mts, MKKS SMA/SMK, K3S SD, K3TK, IGTKI, dan IGRA se Kota Batu. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan dan mengembangkan pendidikan di Kota Batu dalam menghadapi revolusi 4.0 dan era digitalisasi pendidikan melalui semangat kebersamaan, persatuan dan juga kolaborasi dari semua stakholder pendidikan. Sehingga diharapkan dengan semangat kebersamaan ini kita yakin bahwa Kota Batu nantinya diharapkan menjadi barometer pendidikan khususnya diprovinsi Jawa timur. Hal ini salah satunya ditujukan dengan hasil penilaian UKG (Uji Kompetensi Guru) Kota Batu mendapatkan rata rata nilai dengan peringkat ke-3 untuk jenjang TK, peringkat ke-4 untuk jenjang SD, dan peringkat ke-1 untuk jenjang SMP dari 38 kab/kota di jawa timur. Selain itu dalam rangka meningkatkan kompetensi dan juga kesejahteraan bagi tenaga pendidik dan kependidikan serta untuk memeriahkan hari jadi Kota Batu dan hari guru nasional diselenggarakanlah beberapa rangkaian kegiatan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi, pengabdian, kreativitas guru dan tenaga kependidikan Kota Batu. Adapun rangkaian kegiatan peringatan HUT Kota Batu dan hari guru nasional 2019 diantaranya kegiatan 1 guru 1 buku, dimana dinas pendidikan bekerja sama dengan media guru telah menyelenggarakan pelatihan menulis yang diikuti oleh 100 guru di Kota Batu.

Sementara itu, Wali kota Batu Dra.Hj.Dewanti Rumpoko setelah menyerahkan hadiah dan piala dalam sambutannya mengatakan, bahwa malam ini saya sangat senang dan bangga sekali,bukan karena banyaknya diberi hadiah tetapi aktivitas yang bermanfaat, mengguyubkan yang membuat mempererat persaudaraan diantara seluruh guru di Kota Batu ini sangat istimewa. Mudah mudahan apa yang disampaikan oleh menteri pendidikan tadi bisa mengurangi beban tugas seorang guru dalam tugasnya mendidik, Karena guru guru itu tugasnya adalah mendidik anak anak agar kelak bisa menjadi orang yang baik dan bermanfaat. Dan perkembangan pendidikan di Kota Batu ini sangat luar biasa sekali, walaupun rangking itu bukan segalanya tetapi yang lebih penting melihat proses. Kedepan bagaimana kita mengajarkan shoft skill kepada anak anak agar menjadi bekal anak anak itu menjadi orang yang sukses. Saya ucapkan terima kasih kepada bapak ibu guru semuanya, pengorbanan seorang guru itu menjadi berkah dikemudian hari dan anak anak bisa menjadi orang yang sukses dan bermanfaat.

Diakhir sambutan Walikota Batu membacakan sebuah puisi hasil karyanya “Alun alun menjadi ikon kota batu, jika malam kerlap kerlip warna lampunya, anak batu insyaallah akan terus maju berkat guru yang selalu bisa diguguh lan ditiru”. (hms/pandermannews)

fotografer : topan arigayo/anggoro berita : hadi wahyono

Leave a Reply

Your email address will not be published.